Kamis (28/02/2024), Lembaga Penelitian Pengabdian dan Penerbitan kepada Masyarakat (LP3M) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah al-Urwatul Wutsqo (STIT-UW) Jombang Kembali mengadakan Pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tahun 2024. Acara ini berlangsung di halaman kampus STIT UW dan dihadiri oleh Wakil Ketua I Bapak Dr. Ali Mustofa, M.Pd.I, Wakil Ketua III Ibu Dr. Hj. Chumaidah Syc, M.Pd.I., serta turut hadir Seluruh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN.
Dalam kesempatan ini Ketua STIT UW berhalangan hadir untuk membuka acara dan selanjutnya Pembekalan KKN Tahun 2024 III di buka oleh Ibu Dr. Hj. Chumaidah Syc, M.Pd.I. selaku Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan. Ketua STIT UW hanya menitipkan salam kepada yang hadir dan seluruh peserta KKN. Selanjutanya beliau juga berpesan untuk senantiasa menjaga akhlak dimanapun berada, terlebih dilokasi KKN nantinya.

Bapak Moh. Zahiq, M.Pd. selaku Ketua Panitia KKN tahun 2024 ini dalam sambutanya menyampaikan bahwa KKN tahun ini di ikuti oleh 144 mahasiswa yang dibagi menjadi 14 kelompok. Setiap kelompok didampingi oleh Satu Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Pembagian kelompok berdasarkan jenis kelamin yakni 5 kelompok putra dan 9 kelompok putri.

Dalam sambutanya Ketua LP3M Bapak Ahmad Budiyono, S.Pd.I., M.Pd selaku penanggung jawab kegiatan KKN ini menyampaikan Pembekalan KKN merupakan serangkaian persiapan dan penjelasan yang diberikan kepada mahasiswa sebelum mereka melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Pembekalan KKN ini bertujuan untuk memberikan pemahaman, pengetahuan, dan keterampilan yang diperlukan bagi mahasiswa agar mereka dapat menjalankan program KKN dengan efektif dan sukses.
Pembekalan KKN mencakup beberapa aspek, di antaranya:
1. Etika dalam menjalankan Pengabdian kepada Masyarakat oleh Dr. Hj. Chumaidah Syc, M.Pd.I.
2. Metodologi Pengabdian Masyarakat PAR oleh Dr. Ali Mustofa, M.Pd.I.
3. Moderasi Beragama dan Aplikasi di Masyarakat oleh Dr. Hj. Qurrotul Ainiyah, M.HI.
4. Strategi dan Amanah Abah tentang KKN dan Pemantapan amaliyah UW di bula Ramadan oleh Dr. Moch. Sya’roni Hasan, M.Pd.I.
5. Penjelasan tentang Buku Pedoman KKN oleh Ahmad Budiyono, S.Pd.I., M.Pd.




